Belajar Di Inggris

Inggris adalah salah satu negara tujuan belajar paling populer bagi pelajar internasional, termasuk Indonesia. Inggris adalah tempatnya sejumlah universitas paling top sedunia.

Belajar di Inggris

Inggris adalah salah satu negara tujuan belajar paling populer bagi pelajar internasional, termasuk Indonesia.

Inggris adalah negara yang memiliki sejarah panjang dengan budaya yang sangat kaya. Bahasa Inggris adalah bahasa yang paling banyak digunakan di dunia. Inggris adalah masyarakat yang multikultur dan rumah bagi aneka ras di dunia.

Terlepas dari peran besarnya di percaturan politik dan keuangan dunia, Inggris juga merupakan pusat industri musik dan mode. Inilah kiranya sebagian kecil alasan mengapa Inggris menjadi tempat menyenangkan untuk tinggal dan belajar.

Inggris adalah tempatnya sejumlah universitas paling top sedunia. Lulusan universitas di Inggris benar-benar tidak diragukan lagi kualitasnya di dunia internasional.

Pilihan lain untuk belajar di Inggris adalah dengan mengikuti program atau kursus singkat di lembaga-lembaga pendidikan yang menyediakan layanan tersebut. Dapatkan pengalaman belajar di Inggris yang terkenal dengan fasilitas dan akses informasi yang sangat lengkap dan berbagai pilihan jurusan yang sesuai dengan minatmu.

Belajar bahasa Inggris? Adakah tempat yang lebih baik untuk belajar Bahasa Inggris selain di negara kelahirannya? Tak peduli di level mana penguasaan bahasa Inggrismu, Inggris punya segalanya untuk memenuhi keinginanmu belajar bahasa Inggris langsung di Inggris.

 

Tipe Institut dan Lembaga Pendidikan di Inggris

 

Inggris memiliki banyak sekali institut atau lembaga pendidikan, mulai dari tingkat dasar, menengah, hingga pendidikan tinggi, baik jenjang Sarjana (S1) maupun Pascasarjana (S2 and S3). Umumnya, jenjang sarjana di Inggris hanya berkisar tiga tahun. Sistem ini juga berlaku di Wales dan Irlandia Utara, sedangkan di Skotlandia, jenjang S1 sama seperti di Indonesia, empat tahun.

Setelah menyelesaikan jenjang S1, biasanya mahasiswa yang kuliah di Inggris akan meneruskan ke jenjang S2 (Master) bahkan bisa terus lanjut hingga level Doktor (S3).

Inggris juga memiliki jenjang pendidikan yang disebut dengan “pre-undergraduate” atau kalau di Indonesia setara dengan program Diploma satu, dua, atau tiga. Instansi yang menyelenggarakan jenjang ini biasanya disebut dengan “higher education college” atau dalam sistem pendidikan Indonesia disebut dengan “Sekolah Tinggi”. Pilihan ini cocok buat kamu pelajar Indonesia yang ingin menempuh program studi dalam kurun waktu yang relatif singkat, atau program non-gelar, atau kursus memperdalam satu keahlian tertentu saja. Untuk program ini, program pengajaran memprioritaskan pada pengembangan keterampilan kejuruan, sedang pendalaman teori hanya sebagai tambahan.

Info lebih lanjut tentang ini bisa dibaca di situs web British Council Study UK: https://study-uk.britishcouncil.org

Khusus untuk kamu warga Indonesia yang ingin belajar Bahasa Inggris langsung di Inggris, silakan kunjungi www.englishuk.com. Terdapat lebih dari 450 lembaga penyedia kursus Bahasa Inggris yang terakreditasi oleh British Council di sini.

 

Visa dan Persyaratan Masuk Inggris

 

Cara Mendaftar

Pemerintah Kerajaan Inggris telah menyediakan Univesities and Colleges Admissions System-UCAS untuk membantu pelajar internasional, termasuk warga Indonesia, yang ingin mendaftar ke jenjang Sarjana (S1) di Inggris. Pendaftaran bisa dilakukan secara online dengan mengunjungi alamat situs web: www.ucas.com.

Persyaratan

Mengingat banyaknya lembaga pendidikan atau penyedia kursus di Inggris, kamu tidak perlu kuatir tentang persyaratan. Jika tidak diterima di satu institusi karena persyaratan kurang, masih ada institusi lain yang mungkin bisa menerima kamu dengan persyaratan yang ada.

Untuk menjadi mahasiswa di Inggris pada level Sarjana (S1), kamu diharuskan untuk mengikuti tes kualifikasi yang setara dengan level A di sistem pendidikan Inggris, atau Scottish Highers (National Diplomas). Alternatif buat kamu yang belum sempat mengikuti tes kualifikasi ini adalah dengan mengikuti program persiapan. Cari info lebih lanjut tentang hal tersebut dengan mengunjungi: https://study-uk.britishcouncil.org.

Visa

Ada beberapa negara yang warganya dapat langsung belajar di Inggris tanpa harus memiliki visa belajar. Namun bagi kamu pelajar Indonesia, visa belajar di Inggris hukumnya wajib. Terkait visa ini, ada beberapa tipe visa bagi mahasiswa asing yang ingin kuliah di Inggris, yang disesuaikan menurut umur, masa studi, dan jenjang pendidikan yang ingin kamu tempuh.

Silahkan baca informasi lebih lanjut tentang visa di: https://www.gov.uk/check-uk-visa

Belajar sambil Bekerja

Umumnya mahasiswa asing yang sedang menempuh studi di Inggris boleh memiliki pekerjaan sampingan. Namun, itu sangat bergantung pada status imigrasi yang dimiliki. Untuk mencari tahu apakah kamu diijinkan bekerja di Inggris dan berapa jam dalam sepekan kamu boleh bekerja, silakan kunjungi situs web UK Visas and Immigration: https://www.gov.uk/government/organisations/uk-visas-and-immigration.